JAKARTA, Fraksigerindra.id — Anggota Komisi II DPR RI, H. Longki Djanggola, melakukan kunjungan kerja untuk memantau langsung pelaksanaan ujian Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (P3K) di beberapa lokasi di Sulawesi Tengah, Kamis (12/12/2024). Kunjungan ini bertujuan memastikan kelancaran proses ujian yang diikuti ribuan peserta dari wilayah tersebut.

Longki memulai pemantauan di Kantor Badan Kepegawaian Negara (BKN), Jalan Bantilan, Palu Barat. Di sana, ia mengecek kesiapan fasilitas serta sistem ujian berbasis komputer yang digunakan. Selanjutnya, ia melanjutkan kunjungan ke Universitas Muhammadiyah Palu di Jalan Hang Tuah, Palu Timur, dan Universitas Tadulako Palu di Jalan Soekarno-Hatta.

Dalam setiap kunjungannya, Longki Djanggola memberikan apresiasi kepada BKN dan seluruh pihak yang terlibat dalam penyelenggaraan ujian atas kerja keras mereka dalam menyiapkan fasilitas dan menciptakan suasana yang nyaman bagi peserta.

“Saya sangat mengapresiasi kerja keras BKN dan seluruh pihak yang terlibat dalam penyelenggaraan ujian ini. Mereka telah bekerja dengan baik, sehingga ujian dapat berjalan lancar dan peserta bisa fokus mengerjakan soal,” ujar Longki.

Ia juga menekankan pentingnya integritas dalam pelaksanaan ujian, mengingatkan peserta agar tidak mudah percaya pada pihak-pihak yang menawarkan janji kelulusan dengan imbalan tertentu.

“Jangan percaya bila ada yang menjanjikan sesuatu atau mengimingi kalian dengan janji-janji. Sistem ujian sudah baik, terbuka, dan transparan. Setelah ujian selesai, nilai kalian akan langsung terlihat,” tegas mantan Gubernur Sulawesi Tengah itu.

Selain itu, Longki turut memberikan motivasi kepada peserta ujian, berharap mereka dapat mengerjakan soal dengan percaya diri dan tenang. “Saya berharap semua peserta dapat mengerjakan soal dengan baik. Jangan tegang, tetap tenang, dan semoga hasilnya memuaskan,” katanya.

Show Comments (0)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *