TENTANG

FRAKSI PARTAI GERINDRA

Partai Gerakan Indonesia Raya atau Gerindra didirikan pada 6 Februari 2008. Partai ini berdiri Bermula dari Keprihatinan, Partai Gerindra lahir untuk mengangkat rakyat dari jerat kemelaratan, akibat permainan orang-orang yang tidak peduli pada kesejahtera.

Dalam Perjalanannya, Ketua Dewan Pembina (KDP) yang juga Ketua Umum Partai Gerindra H. Prabowo Subianto mengusulkan simbol kepala burung Garuda sebagai Logo Partai Gerindra. Kepala burung Garuda yang menghadap ke kanan, melambangkan keberanian dalam bersikap dan bertindak. Sisik di leher berjumlah 17, jengger dan jambul 8 buah, bulu telinga 4 buah, dan bingkai gambar segi lima yang seluruhnya mengandung arti hari kemerdekaan, 17-8-1945.

Terbukti dalam perjalanannya, Gerindra mendapatkan tempat di hati masyarakat, meski berusia muda. Ketika iklan kampanye gencar dilakukan, burung garuda dan suaranya ikut memberi latar belakang sehingga para penonton merasa tergugah dengan iklan tersebut.

sejarah partai gerindra

Hasilnya Pada pemilihan umum legislatif Indonesia 2009, Partai Gerindra menempati 26 kursi (4.64%) di Dewan Perwakilan Rakyat, setelah meraih 4.646.406 suara (4,5%) yang berada di Posisi ke 8 dari 9 Fraksi DPR RI

Pada pemilihan umum legislatif Indonesia 2014, Partai Gerindra berhasil menjadi partai politik ketiga terbesar di Indonesia dan menempati 73 kursi di Dewan Perwakilan Rakyat setelah meraih 14.760.371 suara (11,81%) yang berada di Posisi ke 3 dari 10 Fraksi DPR RI

Pada pemilihan umum legislatif Indonesia 2019, Partai Gerindra berhasil menjadi partai politik kedua terbesar di Indonesia dan menempati 78 kursi di Dewan Perwakilan Rakyat setelah meraih 17.594.839 suara (13,57%) yang berada di Posisi ke 3 dari 10 Fraksi DPR RI dan untuk skala Nasional, Partai Gerindra saat ini menduduki Partai Kedua Terbesar di Indonesia.

Empat kali mengikuti Pemilihan Umum, berturut-turut Partai Gerindra mendapatkan perolehan suara yang naik terus secara signfikan. Fakta ini menggambarkan tingginya harapan dan kepercayaan yang diamanatkan masyarakat Indonesia kepada Partai Gerindra dalam mewujudukan cita-cita menuju Indonesia yang adil dan makmur.