JAKARTA, Fraksigerindra.id — Anggota Komisi VII DPR RI dari Fraksi Gerindra Moreno Suprapto mendorong PT Pupuk Indonesia untuk bekerja sama dengan Kontraktor Kontrak Kerja Sama (K3S). Kerja sama dilakukan guna mengatasi penyesuaian harga gas bumi tertentu untuk Industri pupuk sebagaimana yang ditetapkan oleh pemerintah.

“Kita coba untuk mencari solusi bagaimana apabila diteruskan harga 7 dolar per MMBTU tetap diberikan untuk PT Pupuk, namun dengan mencoba mendorong PT pupuk Indonesia bekerja sama dengan K3S. Dengan kata lain, PT Pupuk Indonesia tetap membayar 5 dolar, dan selisih 2 dolarnya itu, 1 dolarnya untuk toll fee, dan 1 dolarnya lagi kita carikan dari profit sharing K3S. Jadi tidak ada penambahan dari sisi harganya, tapi distribusi gasnya juga tetap terjamin,” ujar Moreno dalam Rapat Dengar Pendapat (RDP) Komisi VII DPR dengan di ruang rapat Komisi VII, Senayan, Jakarta, Rabu (3/4/2024).

Sekedar info, Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI mengumumkan hasil rekapitulasi suara Pemilu Legislatif (Pileg) 2024 di daerah pemilihan Jawa Timur (Jatim). Berdasarkan perhitungan KPU ini, Moreno teroilih kembali. Dapil ini meliputi Kota Malang, Kota Batu, dan Kabupaten Malang. Di dapil ini, Partai Gerindra menghimpun suara terbanyak kedua.  Dihitung menggunakan metode konversi Sainte Lague yang diterapkan untuk pileg di Indonesia, Partai Gerindra berhak mendapat dua kursi yaitu Moreno dan pendatang baru.

Show Comments (0)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *