JAKARTA, Fraksigerindra.id — Wakil Ketua DPR Sufmi Dasco Ahmad menanggapi wacana tarif KRL ‘orang kaya’. Dia meminta Kementerian Perhubungan memperjelas kriteria ‘orang kaya’ yang dimaksud.

“Kriterianya (orang kaya tarif lebih mahal) itu perlu diperjelas, mengenai masalah mungkin tarifnya lebih mahal dengan fasilitasnya lebih daripada yang tarif sebelumnya,” kata Dasco di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (29/12/2022).

Dasco menyebut perbedaan kenaikan tarif KRL bagi mereka yang mampu perlu dikonfirmasi lagi. Apakah kenaikan tersebut juga dibarengi membaiknya fasilitas transportasi itu.

“Saya pikir nanti kita memang perlu perjelas, mungkin yang disampaikan oleh Menteri Perhubungan itu baru sekilas saja. Jadi kita perlu perjelas kriterianya apa, memang yang dimaksud ada perbedaan tarif dan juga perbedaan misal fasilitas. Karena tentunya, kalau fasilitas berbeda, ya tentu tarif berbeda,” ujar Dasco.

“Bahwa kemudian itu yang berbeda agak lebih mahal, ya itu nanti komisi teknis akan coba tanyakan kepada menteri setelah kita selesai reses,” imbuh dia

Show Comments (0)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *