JAKARTA, Fraksigerindra.id — Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani menyindir Gubernur Anies Baswedan yang akan maju menjadi calon presiden (capres) di Pilpres 2024.

Sindiran ia sampaikan saat menanggapi video Anies yang viral beredar di media sosial. Dalam video, Anies Baswedan menyatakan tak bakal mengkhianati Menteri Pertahanan sekaligus Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto di pilpres.

“Coba tanyakan kepada Pak Anies, itu video asli atau bukan atau hoaks atau asli. Kira-kira seperti itu, tapi politisi pemimpin yang dipegang omongan,” kata Muzani

Ketua Fraksi Gerindra DPR RI ini enggan bicara banyak soal gelagat Anies yang kini berpotensi menghadapi Prabowo di Pilpres 2024. Dia ingin fokus pada kepentingan Gerindra, yakni berjuang untuk memenangkan Prabowo menjadi presiden.

Dia menegaskan bahwa Gerindra sudah biasa berjuang dengan elektabilitas yang rendah dan menjadikan seseorang menjadi tokoh yang diminati banyak orang.

“Gerindra sudah biasa fight. Gerindra sudah biasa all out dengan sebuah popularitas yang rendah, elektabilitas yang tidak laku dan menjadikan orang popularitasnya lebih tinggi sampai tokoh itu diminati sudah biasa,” ucap Wakil Ketua MPR itu.

Show Comments (0)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *